Friday 12 August 2011

Google vs Domain Co.Cc


Hy sahabat Hading,, lama neh ga bersua di dunia blogger soalnya lagi mikirin sidang skripsi neh sob.. waktu saya  buka blog saya, alangkah terkejutnya saya setelah melihat statik blog saya menurun drastis.. ternyata tidak ada satu pun statistik blog saya yang berasal dari om google.. selidik penuh selidik ternyata sekarang google punya peraturan baru yang intinya semua blog yang mempunyai domain co.cc di sikat habis oleh google,, gila saya harus mutar otak untuk mengembalikan tante alexa yang nambah gendut.

Didorong rasa penasaran saya menelusuri masalah ini, saya pun mulai mencari tau alasan google membaned domain co.cc. setelah baca sana baca sini akhirnya saya mulai mendapat sedikit penjelasan kenapa domain co.cc diblokir mbah Google. Melalui update status di google plus tim google menjelaskan perihal domain .co.cc yang bunyinya kurang lebih seperti ini :

“Kami (red: google) benar-benar mencoba untuk menjadi granular (fleksibel), tapi saya ingin menyebutkan jika kami melihat sebagian besar situs pada website gratisan tertentu menyebarkan spam dan memiliki konten berkualitas rendah, kami berhak untuk mengambil tindakan pada freehost (red: co.cc) secara keseluruhan. Saya pikir para ahli / orang yang mengerti SEO akan memahami ini sepenuhnya, tapi saya pikir lebih baik berkomunikasi daripada tidak berkomunikasi sama sekali.”

Intinya mbah Google menilai ‘domain co.cc’ memiliki reputasi yang buruk di internet karena sebagian besar kontennya berisi worm, spam, maupun virus. Dan Google memutuskan untuk memblokir domain co.cc secara keseluruhan. Co.cc sendiri dikenal orang sebagai layanan domain gratis, namun yang tidak diketahui banyak penggunanya adalah sebenarnya mereka hanya mendapat akses ke subdomain saja, sehingga bila domain co.cc diblokir Google maka semua subdomain co.cc akan otomatis terkena blokir juga.

kebijakan Mbah Google tersebut berakibat buruk bagi website co.cc yang memiliki konten orisinil / menarik sekaligus juga membuat kesal semua blogger / pemilik website ber subdomain co.cc yang sudah mencurahkan usahanya untuk membangun website mereka termasuk saya yang sudah mati-matian membuat setiap artikel dari blog saya mendapat 10 besar di search Mbah Google.
Belum ada pengumuman apakah Google akan membatalkan tindakan pemblokiran co.cc atau tidak, karena tanpa Google dimana lagi orang dapat menemukan website mereka ? Bing, Yahoo ? atau facebook? Yang bener aja gan.. :)
Akhir kata blog haur gading menyarankan bila anda memang berminat membuat blog atau website gratis, gunakan domain yang dapat dipercaya seperti WordPress, Blogspot, atau Tumblr.

Artikel Terkait di Bawah posting

1 Responnnnnnn :

Lharaz Angel said...

I was very encouraged to find this site. I wanted to thank you for this special read. I definitely savored every little bit of it and I have you bookmarked to check out new stuff you post.

Post a Comment

Silakan anda berikan saran atau komentar untuk membangun blog haur gading menjadi lebih baik,, ^^

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...